Share this

Aqiqah memiliki keutamaan yang sangat besar.
Di dalam hadist sahih dari sahabat Samurah bin Jundub Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

كُلُّ غُلاَمٍ مُرْتَهَنٌ بِعَقِيقَتِهِ تُذْبَحُ عَنْهُ يَوْمَ السَّابِعِ وَيُحْلَقُ رَأْسُهُ وَيُسَمَّى

“Setiap anak tergadaikan dengan aqiqahnya. Disembelih atas namanya pada hari ketujuh, dicukur gundul rambutnya, dan diberi nama” (HR. Ahmad no. 20722, at-Tirmidzi no. 1605, dan dinilai sahih oleh al-Albani).

Hadist di atas menunjukkan sunnah melaksanakan aqiqah karena setiap anak tergadaikan.

Namun,

Jika anak tersebut meninggal didalam kandungan/keguguran apakah tetap disunnahkan untuk mengaqiqahkan anak tersebut?

Mari kita simak jawabannya dibawah ini..

Fatwa Lajnah Da-imah (Majelis Fatwa dan Ulama Senior Saudi Arabia) sebagai berikut :

إذا توفي الحمل بعد نفخ الروح فيه، وسقط من بطن أمه فإنه يغسل ويكفن ويصلى عليه ويدفن، ويستحب أن يسمى وأن يعق عنه وهو ما تسمونه الطلوعة، والسنة عن الذكر اثنتان وعن الأنثى واحدة من الغنم كل واحدة تجزئ في الأضحية. وبالله التوفيق، وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم

“Jika janin meninggal setelah ditiupkan ruh, kemudian ibunya keguguran, maka janin itu dimandikan, dikafani dan disalatkan, kemudian dikuburkan. Disunahkah diberi nama dan diakikahkan. Bagi anak laki-laki dua kambing, anak perempuan satu kambing. Kriterianya adalah kambing yang sah untuk kurban. Semoga Allah memberikan taufik, selawat serta salam untuk Nabi kita Muhammad serta keluarga dan para sahabat beliau” (Fatwa Lajnah Da-imah, 10: 459-460).

Berdasarkan fatwa di atas, bayi yang berusia dibawah 4 bulan/belum ditiupkan ruh kedalamnya, maka tidak disunnahkan untuk diaqiqahkan karena belum bisa dikatakan manusia saat belum memiliki ruh, tapi untuk bayi yang sudah ditiupkan ruh (yakni sejak umur 4 bulan di dalam kandungan), sudah dihukumi sebagai manusia yang kelak di hari kiamat akan dibangkitkan, di anjurkan untuk tetap diaqiqahkan.

Allahu A’lam.

Mau aqiqah praktis siap dibagikan dan siap di santap??

Hubungi Aqiqahqu!!

wa.me/6281288540345

atau klik disini

lihat testimoni pelanggan kami disini


Share this